Mengenal Asteroid 2001 FO32 yang Baru Saja Melintasi Bumi

Sebuah asteroid telah melintas di dekat Bumi pada Minggu (21/3). Asteroid itu bernama 2001 FO32 atau dikenal juga dengan sebagai Asteroid 231937. Asteroid 2001 FO32 adalah asteroid yang ditemukan sekitar 20 tahun yang lalu, tepatnya pada tanggal 23 Maret 2001 oleh Lincoln Near-Earth Asteroid Research (LINEAR) di Socorro, negara bagian New Mexico, Amerika Serikat. Peneliti dari Pusat Penelitian Sains Antariksa Lembaga Penerbangan dan Antariksa (LAPAN) menyatakan bahwa asteroid ini tergolong sebagai asteroid berpotensi berbahaya (Potentially Hazardous Asteroid, PHA) dikarenakan asteroid ini awalnya diperkirakan berukuran antara 440 hingga 680 meter. Asteroid ini juga tergolong sebagai keluarga Apollo karena orbitnya mirip dengan … Continue reading Mengenal Asteroid 2001 FO32 yang Baru Saja Melintasi Bumi

#IniAksiku

Terdapat kegiatan pemadaman listrik yang tidak diperlukan di mana saja selama satu jam. Pemadaman tersebut dilakukan secara sengaja tanpa ada unsur paksaan oleh seluruh manusia di bumi yang sadar akan pentingnya hemat energi. Kegiatan tersebut dinamakan Earth Hour.  Earth Hour yaitu sebuah gerakan global yang diselenggarakan oleh World Wide Fund for Nature (WWF) pada setiap hari Sabtu di akhir bulan Maret biasanya pada jam 20.30 – 21.30 waktu setempat. Gerakan Earth Hour dimulai pada tahun 2007 di Sydney Australia hingga pada tahun 2008 negara di dunia mulai mengikutinya. Sekarang, sudah banyak komunitas di berbagai dunia yang mendukung gerakan ini.  Gerakan … Continue reading #IniAksiku

GREEN FUEL dan PLTU Biomassa

Inovasi green fuel saat ini sedang dielu-elukan oleh pemerintah. Dilansir dari laman Humas Ditjen EBTKE (5/1),  Andriah Feby, Direktur Bioenergi, mengatakan bahwa pemerintah tengah mendorong pengembangan green fuel berbasis sawit yang nantinya diharapkan dapat menghasilkan Green Diesel (D100), Green Gasoline (G100), dan Bioavtur (J100) yang berbasis Crude Palm Oil (CPO). Produk green fuel ini memiliki karakteristik yang mirip dengan bahan bakar fosil. Feby juga mengatakan, green fuel ini dalam beberapa parameternya memiliki kualitas yang jauh lebih baik dibandingkan bahan bakar fosil. Demi memenuhi inovasi green fuel ini, diperlukan pasokan sawit yang melimpah. Pengolahan sawit secara besar-besaran menghasilkan limbah yang tak … Continue reading GREEN FUEL dan PLTU Biomassa

Ada Apa dengan Kebebasan Berbicara dan Berekspresi di Negara Prancis?

(21/11) – Dalam upacara penghormatan, Presiden Prancis, Emmanuel Macron, menjanjikan warganya untuk terus berupaya dalam memperjuangkan Freedom of Speech dan Freedom of Expression dari seorang guru yang tewas terbunuh oleh seorang anak yang disebutkan beraliran Islam radikal. Seorang guru sejarah di salah satu sekolah di Prancis, Samuel Paty, 47, tewas dibunuh oleh Abdullah Anzorov, 18, seorang imigran asal Chechnya pada tanggal 16 Oktober 2020. Tidak lama setelahnya, Abdullah tewas ditembak oleh polisi setempat.  Samuel sudah menjadi target ancaman Abdullah semenjak ia menunjukkan dua gambar karikatur Nabi Muhammad SAW saat ia mengajar pada tanggal 6 Oktober 2020. Karikatur tersebut diterbitkan oleh … Continue reading Ada Apa dengan Kebebasan Berbicara dan Berekspresi di Negara Prancis?

KAMPUS MERDEKA, SEMUDAH ITU?

Surabaya – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Republik Indonesia, Nadiem Makarim, kembali meluncurkan kebijakan Merdeka Belajar yang kali ini ditujukan bagi pendidikan tinggi bertajuk Kampus Merdeka. Peluncuran program Kampus Merdeka ini disampaikan oleh Nadiem di Gedung D kantor Kemendikbud, Jakarta, Jumat (24/1/2020). Program Kampus Merdeka mengusung empat kebijakan di lingkup perguruan tinggi, yaitu sistem akreditasi perguruan tinggi, hak belajar tiga semester di luar prodi, pembukaan prodi baru, dan kemudahan perguruan tinggi untuk menjadi Perguruan Tinggi Berbadan Hukum (PTN-BH). Menanggapi peluncuran program ini, tim DIMENSI ITS telah melakukan wawancara dengan Kepala Departemen Teknik Mesin FTIRS ITS, Dr.Ir.Atok Setiawan, MEng.Sc., pada Rabu … Continue reading KAMPUS MERDEKA, SEMUDAH ITU?

Modal Awal Kehidupan Pascasarjana

Senin (05/03) di ruang Emerald diadakan pembekalan untuk calon wisudawan W121. Ada yang unik untuk calon wisudawan W 121 Departemen Teknik Mesin. Departemen biasanya mengadakan pembekalan wisudawan di ruang D201, sebuah Conference Room di Departemen Teknik Mesin ITS, namun kali ini pembekalan bertempat di Conference Room Swiss-Belinn Manyar. Perubahan konsep acara kali ini ditujukan untuk mengakomodir keinginan alumni untuk lebih merangkul, membantu, dan menerima para calon alumni muda yg akan diwisuda agar menjadi alumni-alumni berpotensi, terbuka untuk kolaborasi, dan terinspirasi untuk lebih siap di dunia kerja. Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 09.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB. Pembekalan ini memiiliki tema … Continue reading Modal Awal Kehidupan Pascasarjana

PEMILIHAN KEPALA DEPARTEMEN TEKNIK MESIN FTI ITS PERIODE 2020-2024

Senin (02/12) di ruang D201 Gedung Teknik Mesin FTI ITS, sedang berlangsung proses kampanye pemilihan Kepala Departemen Teknik Mesin (Kadep DTM). Kampanye ini dilangsungkan karena habisnya masa jabatan kepengurusan DTM yang lalu. Kampanye berjalan sejak pukul 15.00 WIB sampai dengan pukul 17.45 WIB. Proses kampanye ini diikuti oleh 4 calon kandidat Kepala Departemen, yaitu Atok Setiawan, Ir. M.Eng.Sc. Dr., Suwarno, ST. M.Sc. PhD., Bambang Arip Dwiyantoro, ST. M.Sc. PhD., Alief Wikarta, ST. M.Sc.Eng. PhD. Dalam proses kampanye ini setiap calon akan memaparkan ide dan gagasan masing-masing tentang Departemen Teknik Mesin ke depannya selama 15 menit dengan metode presentasi yang dimoderatori … Continue reading PEMILIHAN KEPALA DEPARTEMEN TEKNIK MESIN FTI ITS PERIODE 2020-2024

Menentukan Jalan Kesuksesan

Dalam serangkaian acara wisuda, Pembekalan Wisuda merupakan salah satu acara yang sangat  penting  untuk diikuti para wisudawan. Selain memberikan pemahaman tentang lika-liku dunia kerja dan tantangan industri,  pemateri yang dihadirkan pun merupakan orang-orang yang kompeten dan berpengalaman di bidangnya masing-masing. Sehingga sudah sewajarnya apabila acara ini juga dinantikan oleh para wisudawan. Pada Wisuda 119, acara pembekalan dilakukan dalam bentuk forum Sharing Session dengan tema “Secrets to Landing Your Dream Job, Professional or Entrepreneur”. Bertempat di ruang D201, acara yang dilangsungkan pada tanggal 14 Maret 2019 kemarin ini cukup sukses menarik banyak wisudawan. Dua pembicara yang dihadirkan ialah Bapak Agung Prasetyo … Continue reading Menentukan Jalan Kesuksesan